Breaking News

Thursday, 4 June 2020

"Low System Resouces" saat Menggunakan Aplikasi Zoom Meeting di Windows 10

Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi Zoom. Zoom adalah aplikasi rapat online yang populer digunakan saat kondisi Covid-19 dan #WorkFromHome. Bagaimana saat kita conference formal lalu terjadi masalah ngelag, suara dari zoom putus-putus karena "Low System Resouces" seperti video di bawah ini, pastilah keringatan.

Berikut ini salah satu cara untuk mengatasinya. Yup, salah satu, karena baru satu ini yang saya temukan caranya. Langsunga aja dibaca dan dipraktekan, supaya Work From Home anda tetap nyaman dan aman.

Hidupkan laptop anda, pastikan tidak ada aplikasi yang berjalan di background. Caranya gini:
  1. Klik kanan tombol Windows kemudian pilih Run
  2. Ketikkan "msconfig" kemudian klik OK
  3. Pada General Tab, pilih Selective Startup, kemudian "matikan centang" Load Startup Items
  4. Pada Services Tab, Centang Hide all Microsoft Services
  5. Klik "Disable all"
  6. Pada Startup tab, klik Open Task Manager. Task manager akan terbuka
  7. Matikan semua aplikasi yang startup dengan mengganti menjadi disable
  8. Kembali ke System Configuration lalu klik Applu dan OK
  9. Restart komputer anda
Saya sejak menggunakan ini gak pernah terjadi ngelag lagi saat menggunakan Zoom. Jika masih ngelag, silahkan comment, biar dicari solusinya.

8 comments:

Designed By